Rabu, 31 Mei 2017

Cara Menghemat Batrai Android Sehari Tanpa Isi Ulang

Cara menghemat batrai smartphone sehari tanpa dicharge ? Emang bisa ? Bisa kok. Dengan beberapa cara hemat batrai android yang akan dibahas disini, dan penerapan yang benar akan membuat batrai smartphone tahan lama seharian.

Cara menghemat batrai android
Banyak vendor yang saat ini sudah menciptakan produk terbaru yakni ponsel canggih berbasis Android dengan fitur dan keunggulan masing-masing. Salah satu keunggulannya pada segi batrai. Sudah banyak yang menanamkan batrai dengan kapasitas besar lebih dari 4000 mAh. Dengan begitu, bukan tidak mungkin bisa tahan sehari tanpa dicharge.

Bagi kamu yang belum kesampaian meminang ponsel canggih seperti itu nggak usah khawatir. Disini saya akan berbagi tips menghemat batrai android seharian tanpa isi ulang bahkan buat kamu yang hpnya masih dalam kategori low entry

Cara hemat batrai smartphone

Jika hobi kamu bermain gadget seharian baik itu ngegame, main sosmed atau sekedar memutar media tentu sangat bergantung pada charger hp bukan ? Penggunaan yang dibarengi dengan isi ulang tentu berdampak buruk bagi gadget kamu. Dengan begitu, penggunaan aplikasi yang bersamaan harus segera dikurangi agar batrai tetap awet dan tahan lama.

1. Matikan Data, WiFi, Bluetooth jika tidak perlu
Menyalakan data seluler maupun WiFi dapat menyebabkan batrai cepat habis. Matikan data seluler saat sedang tidak dipakai. Selain menghemat batrai, dapat dipastikan kuota internet kamu juga irit dan gak cepat habis.

2. Sesuaikan kecerahan layar
Tanpa kita sadari, layar yang selalu standby dapat membuat handphonemu cepat lowbat. Apalagi jika pengaturan kecerahan layar terlalu terang. Pada menu pengelola daya, dapat dilihat berapa persen pemakaian daya untuk layar. Saat ini banyak smartphone yang dibekali layar IPS sehingga akan tetap terlihat meskipun terpapar sinar matahari. Jadi, kita tidak harus menambah kecerahan layar terlalu banyak.

3. Matikan aplikasi yang tidak dipakai
Menggunakan aplikasi secara bersamaan ternyata bisa membuat batrai tidak tahan lama. Matikan aplikasi yang sekiranya tidak sedang dipakai untuk membuat batrai smartphone tahan lama. Coba search di Play Store, "Task Killer". Ada banyak aplikasi dari berbagai pengembang yang bisa kamu manfaatkan. Task killer atau task manager adalah aplikasi untuk mempercepat kinerja ponsel dengan mematikan secara otomatis aplikasi yang sedang menganggur. Ini bisa kamu gunakan untuk mematikan aplikasi secara otomatis.

4. Matikan info lokasi
Tidak jauh beda dengan menghidupkan data, info lokasi atau layanan lokasi rupanya dapat membuat batrai cepat habis karena teeus mencari sinyal. Untuk itu, matikan layanan lokasi dan cukup nyalakan saat seperlunya saja. Nyalakan pada waktu kamu mencari lokasi di Maps atau sedang navigasi.

5. Aktikfkan mode hemat batrai



Mode hemat batrai (power saving mode) adalah fitur yang saat ini banyak dimiliki ponsel terutama OS terbaru Android Lollipop (versi 5) keatas. Di play store juga banyak aplikasi pengelola daya yang bisa kamu unduh secara gratis jika tidak ada aplikasi bawaan ponselmu.

6. Perpanjang usia batrai handphone
Usia barang elektronik termasuk batrai tidak seperti usia manusia yang sudah ditentukan oleh Sang Pencipta. Hehe.. Tapi tak kalah pentingnya juga harus diperhatikan kesehatannya. Semakin kamu memperlakukan batrai sesuai prosedur pasti akan lebih awet dan tidak cepat rusak.

Lalu bagaimana membuat usia batrai makin panjang ? Itu semua tergantung perawatan kamu. Jangan membiarkan lemah hingga habis dan tidak buru-buru dicharge, jangan dipakai saat sedang diisi ulang. Lebih baik ponsel dimatikan saat sedang diisi ulang. Selain itu, cabut pengisi daya jika sudah penuh. Hal-hal sepele seperti ini bisa memberi dampak besar bagi batrai. Jika benar-benar diperhatikan, pasti akan lebih menghemat batrai Android kamu.
Load disqus comments

3 komentar